Johanes Markus Wakum Bersama Partai Gerindra DPC Biak Lakukan Aksi Bagi Takjil Dan Buka Puasa Bersama
Biak – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi (DPRP) Papua dari partai Gerindra, Johanes Markus Wakum, bersama anggota DPRK Biak dari partai Gerindra dan para kader melakukan aksi bagi-bagi takjil di poros jalan utama imam bonjol kota biak, Jumat 28 Maret 2025.
Aksi ini dirangkaikan dengan buka puasa bersama yang dilaksanakan di salah satu restoran di Kota Biak.
Johanes Markus Wakum mengatakan, aksi bagi-bagi takjil dan buka puasa bersama ini dilaksanakan dalam rangka mendukung umat muslim dalam melaksanakan ibadah puasa dan persiapan menyambut hari raya idul Fitri.

Anggota DPRP Papua, Johanes Markus Wakum saat membagikan takjil.
“saya Johanes Markus Wakum bersama beberapa anggota DPRK partai Gerindra Biak dan juga para kader DPC Gerindra Biak melaksanakan pembagian takjil dan juga buka puasa bersama di restoran 99 kota Biak. kegiatan ini kami laksanakan sebagai bentuk dukungan kami partai gerindra terhadap umat muslim di Biak yang sedang menjalankan Ibadah puasa tapi juga menjelang perayaan Idul Fitri” Katanya.
Anggota komisi II DPR provinsi papua ini menyebutkan bahwa kegiatan bagi-bagi takjil dan buka puasa bersama ini merupakan inisiatif bersama beberapa kader gerindra Biak numfor.
“Kegiatan bagi-bagi takjil dan buka puasa bersama ini merupakan ide dan inisiatif saya dan teman-teman gerindra DPC Biak, dalam momentum hari keagamaan” Ucap markus.
Legislator papua asal dapil 7 ini berharap kegiatan ini dapat menjadi pengikat dan penyatuan antar umat beragama di Biak.
“Saya berharap, safari ramadhan atau kegiatan sederhana dari partai Gerindra ini dapat menjadi bagian penting untuk makin memperkokoh tali kerukunan antar umat beragama di kota Biak dan juga provinsi papua” Ucap Johanes Markus Wakum. ***
Tinggalkan Balasan