Menu

Mode Gelap
13 Adegan Diperagakan Dalam Rekonstruksi Pembunuhan Petugas Kebersihan Di Doyo  Kontra Persebaya, PSBS Biak Bertekad Balas Kekalahan Polres Jayapura Gelar Binroh Perkuat Mental Dan Spiritual Personel Soal PMG, Pemkab Jayapura Masih Menunggu Petunjuk Badan Gizi Tokoh Pemuda Moy Minta Kapolsek Sentani Barat Tak Diganti, Ini Alasannya 

Kabar · 4 Nov 2025 23:35 WIB ·

Buka Rapat BPL GIDI Ke 59, Keluarga John Tabo Sumbang Dana 2 Miliar


 Buka Rapat BPL GIDI Ke 59, Keluarga John Tabo Sumbang Dana 2 Miliar Perbesar

Keterangan Foto : Gubernur Papua Pegunungan John Tabo selaku kader GIDI saat menyerahkan bantuan dana dari keluarga untuk mendukung pelaksanaan kegiatan Rapat Badan Pekerja Lengkap (BPL) Gereja Injili Di Indonesia (GIDI) Ke 59 Tahun 2025. 

 

CORAKPAPUA.COM, Jayapura – Gubernur Papua Pegunungan, John Tabo secara resmi membuka kegiatan Rapat Badan Pekerja Lengkap (BPL) Gereja Injili Di Indonesia (GIDI) Ke 59 Tahun 2025 yang dilaksanakan di salah satu hotel di Kota Sentani, Kabupaten Jayapura pada Selasa 4 November 2025.

Pembukaan Rapat BPL tersebut dihadiri oleh seluruh perwakilan Klasis GIDI, duta-duta GIDI dari Uganda, Papua New Guinea (PNG) maupun beberapa negara lainnya serta sejumlah tokoh dan kader GIDI.

Di momentum tersebut Gubernur John Tabo juga menyerahkan bantuan dari keluarga senilai 2 Miliar untuk mendukung jalannya rapat BPL tersebut.

Gubernur John Tabo merupakan kader GIDI dalam sambutannya mengatakan bahwa apa yang diberikan kepada Tuhan juga berasal dari Tuhan.

” Ini adalah bantuan dari keluarga dan ini juga berkat dari Tuhan, semoga dengan bantuan ini bisa mendukung dan menyukseskan kegiatan rapat BPL ini,” ujar Gubernur John Tabo.

John Tabo juga mengucapkan banyak terima kasih kepada jemaat yang ada seluruh GIDI wilayah karena telah memberikan dukungan kepada kader-kadernya.

” Berkat orang tua yang ada di wilayah GIDI yang tersebar dimana-mana yang selalu mendoakan kami sampai kami bisa berdiri di sini terima kasih,” ucapnya.

Ia menambahkan bahwa bagian yang diberikan ini adalah untuk menyokong semua kegiatan penginjilan dan semua pekerjaan Tuhan.

” Ini berkat Tuhan yang saya serahkan untuk menyokong penginjilan sehingga nama Tuhan selalu dimuliakan.” tandasnya. ***

Artikel ini telah dibaca 33 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Banyak Beri Bantuan Ke Gereja, Gub Papeg John Tabo Jadi Sorotan Publik 

11 Desember 2025 - 12:22 WIB

Presiden Prabowo Siap Mendukung Pembangunan Di Papua Pegunungan 

31 Juli 2025 - 23:10 WIB

Tim Banggar DPRK Yalimo dan TAPD Bahas Raperda Pertanggung jawaban APBD 2024

2 Juli 2025 - 10:21 WIB

Paripurna Pertanggungjawaban APBD 2024 Tahap I, Bupati Yalimo Paparkan Capaian Pembangunan 

1 Juli 2025 - 00:08 WIB

Menjaga Budaya Papua, Polres Jayapura Gelar Lomba Dayung Tradisional 

28 Juni 2025 - 18:47 WIB

Wanener Kogoya, Ibunda John Tabo Tutup Usia 

21 Juni 2025 - 14:44 WIB

Trending di Kabar