Menu

Mode Gelap
13 Adegan Diperagakan Dalam Rekonstruksi Pembunuhan Petugas Kebersihan Di Doyo  Kontra Persebaya, PSBS Biak Bertekad Balas Kekalahan Polres Jayapura Gelar Binroh Perkuat Mental Dan Spiritual Personel Soal PMG, Pemkab Jayapura Masih Menunggu Petunjuk Badan Gizi Tokoh Pemuda Moy Minta Kapolsek Sentani Barat Tak Diganti, Ini Alasannya 

Kabar · 30 Okt 2024 18:20 WIB ·

Tatap Pilkada 2024, KPU Jayapura Gelar Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara


 Tatap Pilkada 2024, KPU Jayapura Gelar Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara Perbesar

 

CORAKPAPUA.COM, Sentani – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jayapura menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara dalam rangka persiapan tahapan pemilihan gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati, walikota dan wakil walikota di lingkungan Kabupaten Jayapura, di Lapangan Upacara Gunung Merah Sentani, Selasa (29/10/2024).

Dalam sambutannya, Ketua KPU Kabupaten Jayapura, Efra J.Tunya mengatakan bahwa, kegiatan tersebut dilaksanakan berdasarkan surat dari KPU RI untuk menggelar di seluruh Indonesia baik KPU tingkat provins maupun kabupaten/kota.

“Simulasi pemungutan dan perhitungan suara tidak hanya dilakukan di Kabupaten Jayapura melainkan di seluruh Indonesia sesuai petunjuk melalui surat KPU RI,” katanya.

Menurutnya, kegiatan simulasi ini sangat penting untuk dalam memberikan edukasi kepada semua lapisan masyarakat termasuk lima pasangan calon (Paslon) bupati dan wakil bupati Jayapura.

“Harapan kami lima paslon dan masyarakat umum dapat mengetahui secara baik proses pemungutan dan perhitungan suara pada Pilbup 2024,” ujarnya.

Efra menjelaskan, tahapan ini harus disampaikan secara baik kepada masyarakat serta petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) sehingga pada Rabu 27 November 2024 berjalan baik dan lancar.

“Kami memastikan Pilkada (Pilbup) 2024 akan berjalan secara langsung, jujur, bebas, rahasia dan adil maka simulasi ini wajib digelar untuk menjadi edukasi semua pihak,” katanya.

Dirinya mengharapkan, agar Pilkada serentak pada Rabu 27 November 2024 dapat berjalan baik dan lancar tanpa adanya kendala apapun yang dapat menghambat proses demokrasi ini.

“Kami berharap dukungan masyarakat untuk mensukseskan Pilkada ini dengan datang ke TPS pada 27 November 2024 untuk memberikan hak suaranya sehingga memperoleh kepala daerah sesuai keinginan masyarakat,” ujarnya.

Simulasi pemungutan dan perhitungan suara yang digelar oleh KPU Kabupaten Jayapura berjalan dengan baik dan lancar.(rilis_diskominfo_yft)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Johanes Markus Wakum Bersama Partai Gerindra DPC Biak Lakukan Aksi Bagi Takjil Dan Buka Puasa Bersama

1 April 2025 - 17:53 WIB

Berita Foto : Safari Ramadhan, Komisi B DPRK Jayapura Sambangi Masjid Dan Panti Asuhan 

29 Maret 2025 - 20:12 WIB

Pemkab Jayapura Diminta Seriusi Pemalangan SD Negeri Inpres Harapan

12 Maret 2025 - 19:06 WIB

Catat, Ini Tanggal Pelaksanaan Musrenbang Tingkat Kab Jayapura 

11 Maret 2025 - 15:11 WIB

Di Awal Bulan Puasa, Trafik Bandara Sentani Naik Enam Persen

4 Maret 2025 - 12:35 WIB

Ribuan Masyarakat Yalimo Antusias Sambut Pasangan NARYAN Sebagai Pemimpin Baru

3 Maret 2025 - 19:51 WIB

Trending di Kabar